Analisa Pengaruh Penambahan Bioaditif Minyak Serai Wangi Pada Bahan Bakar Premium Terhadap Konsumsi Bahan Bakar Dan Emisi Gas Buang Sepeda Motor Absolute Revo 110
Keywords:
sitronellal, premiumAbstract
Semakin menipisnya cadangan minyak bumi saat ini dan diperkirakan habis 15-20 tahun lagi, membuat kelangkaan bahan bakar minyak akan sulit dihindari. Ide-ide mengenai bahan bakar alternatif pun mulai dipikirkan, baik pengembangan bahan bakar baru pengganti bahan bakar maupun penambahan bahan–bahan tertentu pada bahan bakar minyak. Penelitian ini akan menggunakan minyak serai wangi sebagai bioaditif pada bahan bakar premium, untuk mencari pengaruhnya terhadap konsumsi bahan bakar, dan emisi gas buang sepeda motor, serta mendapatkan komposisi terbaik untuk campurannya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen dengan statistika deskripsitf untuk pemaparannya, dan analisis regresi untuk melihat seberapa besar pengaruhnya. Variabel bebas yang digunakan dalam penelitian ini adalah premium (premium murni), premium + minyak serai wangi 2%, premium + minyak serai wangi 4%, premium + minyak serai wangi 6%, premium + minyak kayu putih 8%, dan premium + minyak kayu putih 10%.